Mengenai Saya

Foto saya
Saya seorang ibu rumah tangga. Selain mengurus anak dan rumah tangga, Saya juga owner "Toko Sprei Waterproof Zilah" dan "Rumah sprei jakarta" Hub saya di : Sms/whatsapp/line/telegram 085283386280

Kamis, 15 Desember 2011

Memantaskan Diri Bagi Cinta Yang Lebih Berkelas


Tidak sedikit orang muda yang berpotensi sangat besar sebagai profesional dan pebisnis, yang hari ini sedang melapuk seperti jerami basah, karena urusan cinta.

Janganlah engkau menjadikan dirimu turun dalam daya tarik dan produktifitas, karena penyiksaan cinta sekarang, hari ini.

Tegapkanlah dirimu, tepislah debu-debu cinta yang sebetulnya mudah hilang dan tergantikan oleh ketertarikan lain yang lebih baik, bekerjalah untuk menjadi seorang profesional yang credible atau pebisnis yang solid.

Pada tahap itu, ingatlah …

Cinta yang lebih berkelas akan mengejarmu.

Hentikanlah ratapan hati yang di-minder-kan oleh kesemena-menaan cinta dari orang yang akan menyesal mengabaikanmu hari ini.

Sana, gagahkanlah dirimu, dan pantaskanlah dirimu bagi baik-baiknya kehidupan.

Jadilah pribadi yang berkelas, yang akan memantaskanmu bagi cinta yang lebih berkelas.

Mario Teguh - Loving you all as always

Tulisan pak Mario Teguh sungguh Super sekali...

Membaca tulisan ini membuatku teringat saat masa muda...
(cieeee... emangnya sekarang udah tua???? )
Maksudku jamannya waktu masih kuliah..
Pada saat kuliah aku merasa sudah menemukan sosok belahan jiwa, cieee... prikitiw...
Dia seorang motivator, teman, sahabat, kakak, pelindung yang penuh kasih sayang...
Subhanallah...
Sungguh ujian itu datang ketika aku sedang menghadapi ujian Skripsi
Antara sedih tapi tetep yakin Allah punya rencana yg jauh lebih baik daripada keinginanku
Sedih tapi yakin Alah pasti sudah mempersiapkan seseorang dengan cinta yang luar biasa untukku
Pada saat itu saya belum kenalan dengan Pak Mario Teguh
Kadang kala sedih merasa tidak ada orang sebaik dia... prikitiw
(padahal kata pak Mario teguh, itu hanya masalah penilaian kita... yang sesungguhnya penilaian kita itu tentu belum tentu sesuai dengan kenyataannya..)
Tapi saat itu saya yakin Allah Maha Mengetahui apa yg saya tidak tau...
Menurut saya dia terbaik tapi bisa jd menurut Allah masih ada yg lebih baik lagi yg sudah dipersiapkan buat saya...
Subhanallah
Alhamdulillah ujian skripsi tetap berjalan dengan lancar
Kemudian saya diterima kerja di sebuah Bank BUMN
Tanpa diduga dan tanpa disengaja, setelah 4 tahun saya berkarir..
(padahal tiap hari selalu berdoa, minta segera dipertemukan dengan jodoh yang sesuai dengan saya... )
Allah mempertemukan saya dengan seseorang pangeran cinta... cieeee... prikitiw
Tanpa ba bi bu
Ketika kami berdua sudah sama2 sreg, datanglah sang pangeran cinta untuk melamarku..
Dan 2 bulan kemudian kami menikah...
Alhamdulillah...
Dengan kesabaran, dan keyakinan Allah pasti akan memilihkan jodoh yg terbaik buat saya
Kini saya hidup bahagia dengan suami dan anak saya
Memilik suami yg selalu mensupport, memotivasi, menyayangi, melindungi.. tempat berbagi keluh kesah dan kebahagiaan...
Memiliki anak yg sholeh, pintar dan ceria
Membuat saya ingin selalu berada di dekat keluarga tercinta, bahkan ketika putra sulung saya lahir, saya ikhlas resign.
Semoga Allah selalu menjadikan keluarga ini keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah
Aamiin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar